macam macam warna

Macam-macam Warna | Pengertian, Istilah dan Karakter Warna

Dalam kehidupan sehari-hari, pastinya tidak lepas dari dengan adanya sebuah warna. Macam-macam warna yang biasanya kita gunakan seperti pakaian, makanan, lingkungan dan lain sebagainya.

Warna dalam seni rupa merupakan salah satu unsur seni yang cukup menonjol. Macam warna tersebut akan diserap oleh mata manusia dengan wujud keindahan, sehingga terciptalah macam-macam warna seperti merah, biru, kuning dan lainnya.

Nah, dalam pembahasan ini akan memperdalam tentang warna yang meliputi pengertian, macam-macam, istilah dan juga karakter dalam warna. Lebih jelasnya, simak pembahasan berikut.

Pengertian Warna

pengertian warna
idntimes.com

Apa itu warna? Warna adalah spektrum tertentu yang terdapat di dalam suatu cahaya sempurna atau berwarna putih. Suatu warna memiliki identitas yang ditentukan oleh panjang gelombang dari cahaya tersebut.

Adapun arti warna sendiri sudah termasuk menjadi salah satu daya tarik dalam dunia desain grafis, serta sudah menjadi unsur dalam desain grafis.

Sedangkan teori warna menurut fisika, merupakan kesan yang ditimbulkan oleh cahaya pada mata. Jadi, bisa dikatakan warna itu terjadi dari pantulan cahaya dari benda, kemudian ditangkap oleh mata manusia.

Seperti contoh, warna merah yang memiliki panjang gelombang sekitar 460 nanomater. Sedangkan panjang warna yang bisa ditangkap oleh mata manusia hanya sekitar 380 sampai 780 nanometer.

Macam-macam Warna

Warna memiliki beberapa macam yang bisa dibedakan dan bisa dikategorikan menurut asal warna tersebut. Lalu apa saja macam-macam warna tersebut? Berikut penjelasannya.

1. Warna Premier

macam macam warna - warna premier
idepaduanwarna.blogspot.com

Macam-macam warna yang pertama adalah warna premier, merupakan warna pokok atau dasar yang belum tercampur dengan warna lain. Warna ini biasanya digunakan sebagai bahan dasar campuran pokok sehingga bisa menghasilkan jenis warna yang lain.

Adapun warna dari premier ini sebagai berikut:

  • Merah, atau bisa disebut dengan Magenta yakni merah semu ungu.
  • Biru, atau bisa disebut dengan Cyan yakni biru semu hijau.
  • Kuning, atau bisa disebut dengan Yellow.

Dalam dunia percetakan, ketiga warna tersebut sering disingkat dengan CMY (Cyan, Magenta, Yellow).

2. Warna Sekunder

macam macam warna - warna sekunder
carabebass.blogspot.com

Yang kedua yaitu warna sekunder, merupakan hasil campuran antara warna premier yang satu dengan yang lainnya. Biasanya pencampuran dari warna premier ini menghasilkan warna sekunder yang sering dilupakan oleh orang, bahwa warna tersebut merupakan warna sekunder.

Untuk jenis warna sekunder diantaranya adalah:

  • Jingga/Orange, merupakan hasil campuran dari warna merah dan kuning.
  • Hijau/Green, merupakan hasil campuran dari warna kuning dan biru.
  • Ungu/Violet, merupakan hasil campuran dari warna biru dan merah.

3. Warna Tersier

warna tersier
kisikisisoaldanmateripelajaran430.blogspot.com

Ada warna pokok, warna sekunder dan kali ini ada warna tersier. Warna tersier merupakan warna yang terbentuk dari hasil pencampuran antara salah satu warna premier dengan warna sekunder.

Berikut macam-macam warna tersier:

  • Coklat Merah, yaitu hasil warna dari pencampuran antara warna merah dengan warna hijau.
  • Coklat Kuning, yaitu hasil warna dari pencampuran antara warna kuning dengan warna ungu.
  • Coklat Biru, yaitu hasil warna dari pencampuran antara warna biru dengan warna orange atau jingga.

4. Warna Kuarter

Macam-macam warna selanjutnya yaitu warna kuarter, merupakan hasil warna yang berasal dari campuran 2 warna tersier. Berikut adalah macam-macam dari warna kuarter.

  • Coklat Jingga, merupakan warna yang dihasilkan dari campuran antara warna merah tersier dan warna kuning tersier.
  • Coklat Hijau, merupakan warna yang dihasilkan dari campuran antara warna kuning tersier dan warna biru tersier.
  • Coklat Ungu, merupakan warna yang dihasilkan dari campuran antara warna biru tersier dan warna merah tersier.

5. Warna Intermediate

macam macam warna - warna intermediate
serupa.id

Terakhir yaitu warna intermediate, merupakan warna pada lingkaran yang letaknya diantara warna premier dan warna sekunder. Mungkin jenis warna ini masih asing bagi masyarakat. Adapun macam warna intermediate sebagai berikut:

  • Merah Jingga (Red Orange), warna yang terletak diantara warna merah dan jingga.
  • Jingga Kuning (Orange Yellow), warna yang terletak diantara warna jingga dan kuning.
  • Kuning Hijau (Yellow Green), warna yang terletak diantara warna kuning dan hijau.
  • Hijau Biru (Green Blue), warna yang terletak diantara warna hijau dan biru.
  • Biru Ungu (Blue Violet), warna yang terletak diantara warna biru dan ungu.
  • Ungu Merah (Violet Red), warna yang terletak diantara warna ungu dan merah.

Istilah Warna

istilah warna
serupa.id

Selain macam, ada juga beberapa istilah dalam teori warna. Di bawah ini adalah penjelasan mengenai istilah warna.

1. Warna Netral

Warna netral merupakan warna yang digunakan untuk memberikan kesan warna terang dan membuat warna lain lebih gelap. Adapun warna netral ini adalah hitam dan putih saja.

2. Hue

Hue juga termasuk salah satu kategori warna. Adapun macam warna hue adalah merah jingga, merah hati, merah terang, merah jambu, merah rose dan merah darah.

3. Gelap Terang (Value)

Value atau bisa disebut dengan gelap terang, merupakan istilah warna yang digunakan untuk menyatakan tingkat terang dan gelap. Apabila semakin tinggi valuenya, maka warnanya akan semakin terang.

Adapun jenis dari warna value ini juga sama dengan warna netral, yaitu putih (warna terterang) dan hitam (warna tergelap).

4. Kontras (Contrast)

Selanjutnya yaitu kontras, merupakan istilah warna yang membedakan antara 2 jenis warna atau lebih dengan hue masing-masing.

5. Intensity (Intensitas Warna)

Intensitas warna atau intensity, merupakan tingkat kecerahan dan kemuraman sebuah warna. Dimana warna cerah yang bersinar cerah atau spot light, sedangkan warna muram merupakan warna yang tidak bersinar.

6. Analog (Bertetangga atau Berdekatan)

Analog atau bisa disebut dengan bertetangga/berdekatan, merupakan istilah warna yang tidak berkomplementer dan juga tidak kontras. Misalnya, warna biru berdekatan dengan warna ungu atau merah atau merah keunguan.

7. Monoton (Monotone)

Monoton, merupakan istilah warna yang memiliki nuansa yang senada atau sama. Misalnya warna gelap seperti coklat, biru tua dan hijau tua.

8. Monokrom (Monocrom)

Monokrom atau monocrome, merupakan istilah warna yang tergolong semacam atau memiliki hue yang sama. Adapun jenis warna monokrom tersebut adalah keluarga dari warna merah, seperti merah muda, merah jambu, merah coklat dan merah hitam.

9. Komplementer (Complement)

Complement atau komplementer, merupakan dua warna pada lingkaran yang saling berhadapan. Macam-macam warna dari komplementer yaitu merah dengan hijau, biru dengan jingga dan kuning dengan ungu.

Karakter Warna

karakter warna
serupa.id

Menurut Junaedi (2003) menjelaskan, bahwa sifat warna dapat dikelompokkan menjadi 2 golongan, yaitu:

1. Warna Panas atau Hangat

Adapun jenis dari warna panas ini merupakan kelompok dari warna merah atau jingga. Dimana warna tersebut memiliki sifat dan pengaruh hangat atau menyenangkan, merangsang dan bergairah.

2. Warna Dingin atau Sejuk

Adapun jenis dari warna dingin ini merupakan kelompok dari warna biru atau hijau. Dimana warna tersebut memiliki sifat yang sunyi dan tenang. Jika warna semakin tua semakin gelap, maka arahnya semakin tenggelam dan depresi.

Apabila warna dingin digunakan untuk mewarnai ruangan yang akan memberikan ilusi jarak, maka akan terasa tenggelam atau mundur. Sedangkan warna hangat terutama merah, maka terasa seakan-akan maju dekat ke mata, artinya memberikan kesan jarak yang lebih pendek.

Penutup

Demikian informasi tentang macam-macam warna yang bisa saya bagikan. Semoga bisa bermanfaat dan bisa membantu jika sedang membuat desain, terutama dalam desain grafis vektor.

Bicara tentang desain grafis, apakah sudah tahu desain grafis itu apa? Jika belum tahu, bisa langsung cek disini. Ketahui juga jenis desain grafis yang masih digunakan sampai sekarang.

Jika ada kurang atau salah dalam artikel ini, bisa langsung komentar di kolom bawah. Jangan lupa juga untuk like dan share, agar bisa mengetahui update dari blog ini.

Terima kasih, salam berbagi untuk saling melengkapi.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *